Makassar | BNRI NEWS
Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Sulawesi Selatan mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-78 di Lapangan Karebosi, Jalan Ahmad Yani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (5/10/2023) pagi.
-
Hadir Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr Totok Iman Santoso, PJ Gubernur Sulawesi Selatan, Kapolda Sulawesi Selatan, Pengurus MUI, Ketua DPRD Kota Makassar, Walikota Makassar, dan pejabat lainnya.
Tema HUT TNI tahun ini, "TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju." TNI berdiri pada 5 Oktober 1945.
Hadir Ketua DPW LDII Sulawesi Selatan Dr Ir Abri MP, wakil sekretaris Hatta Tohuri, Ilmaddin SPd, dan Mujahidin ST.
(H Joko Suparno)