-
Cianjur | BNRI NEWS
Keluarga pedagang bakso nusantara menyalurkan donasi ke lokasi musibah Gempa Bumi di Cianjur Jawa Barat.
Himpunan donasi dilakukan diseluruh korwil senusantara, dengan berjalannya waktu hari demi hari donasi telah terkumpul cukup lumayan banyak.
Donasi dipusatkan di KPBN korwil Sukabumi, untuk menggalang sekaligus mendistribusikan bantuan kepada saudara kita yang terkena musibah gempa bumi di Cianjur beberapa hari lalu.
Alhamdulillah pada hari Rabu (30/11/2022) dana yang telah terkumpul dari seluruh korwil senusantara dan Paguyuban Paku Wojo, juga arisan Slogohimo Medan, semuanya berjumlah cukup banyak. Uang tersebut kami belanjakan berbagai macam sembako dll, kami distribusikan berupa barang.
Dan kami mohon maaf karena bantuan tersebut tidak secara langsung ke tempat-tempat pengungsian, tetapi kami serahkan ke Posko Pemda karena saya sebagai Penanggung jawab korwil Sukabumi mempertimbangkan keselamatan anggota kami jika turun langsung ke pengungsian.
Sebab sampai saat ini situasi belum kondusif masih sering ada gempa susulan walaupun skala kecil.
Selain itu juga karena medan yang sangat sulit, imbuh Pak Sukatno.
Demikian yang bisa kami laporkan kalau ada yang kurang tepat kami mewakili korwil Sukabumi minta maaf yang sebesar-besarnya. Semoga bermanfaat donasi yang kita salurkan pada hari ini.
Salam satu aci kelet saklawase. Imbuhnya Bpk Sukatno.
(H Joko Suparno)