• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Polres Simeulue Gelar Serbuan Vaksinasi di Wilayah Kecamatan Simeulue Timur

    Jumat, 10 Desember 2021, 16:34 WIB Last Updated 2021-12-10T09:34:28Z
    -
    -



    SIMEULUE | BNRI NEWS

    Demi untuk pencapaian vaksinasi di wilayah hukum Polres Simeulue, AKBP Pandji Santoso bersama dengan Dinas terkait melaksanakan serbuan vaksinasi dalam wilayah kecamatan simeulue Timur. 

    AKBP Pandji Santoso menjelaskan saat ditemui awak media di lokasi vaksinasi warkop jul jum'at (10/12/2021) mengatakan " pada hari ini kita bersama dengan Dinas terkait melaksanakan serbuan vaksinasi dalam wilayah kecamatan Simeulue Timur. "

    Lebih lanjut, AKBP Pandji menjelaskan kenapa kita laksanakan serbuan vaksinasi di kecamatan Simeulue Timur, karena warga masyarakat nya banyak dan masih banyak juga yang belum melaksanakan vaksin. 

    Delapan desa skornya teratas yang warganya belum melaksanakan vaksin,  maka akan kami serbu dengan tim vaksinator dari Dinas Kesehatan dan kami dari Polri akan membantu untuk menggerakkan massa dan armada, mudah mudahan ada sembako yang akan disiapkan oleh Dinas terkait.

    "Ini merupakan suatu bukti bahwa kolaborasi dan Sinergitas dalam menyukseskan 70 persen vaksinasi pada akhir tahun bisa tercapai. " Tutup Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso. 


    (Helman)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini